berbagi informasi untuk anda

CARA MEMULAI BISNIS ONLINE TANPA MODAL GEDE

Seperti yang kita ketahui bahwa saat ini bisnis online semakin hari semakin bertambah banyak, entah itu karena penghasilan yang didapatnya besar atau apalah. pokoknya makin banyak., saya tidak akan membahas penyebabnya ha ha. Bahasan kali ini adalah cara memulai usaha bisnis online tanpa susah payah dan tanpa modal besar.  Mau tahu ? lanjutkan bacanya ya .

cara memulai bisnis online tanpa modal besar

cara memulai bisnis online tanpa modal gede
Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah, cari orang yang menyediakan dropship atau menjadi reseller. Lakukan perjanjian dan kerjasamalah dengannya, katakan bahwa Anda akan membantu penjualan produknya, dan setiap ada permintaan barang maka ia yang akan langsung mengirim pesanan ke tujuan. Dan pembayaran akan langsung dibayar sebelum barang dikirimkan. Anda bisa memulainya dari facebook, banyak toko online di facebook yang bersedia kerjasama dengan reseller. Dapatkan informasi harga, produk, dan proses penjualannya. Langkah selanjutnya adalah :

1. Beli Laptop
Dengan memiliki laptop Anda bisa membrowsing website penjualan , misalnya Kaskus. Jika sudah punya langsung daftarkan diri Anda ke website kaskus dan lakukan penjualan di menu FJB atau ke langsung membuat halaman toko online di Facebook. Atau bisa juga daftarkan diri ke Tokopedia.com dan buka toko di sana dengan membuat etalase yang berfungsi untuk memajang barang-barang dagangan Anda.

2. Beli Blackberry atau Smartphone yang mendukung BBM
Dengan memiliki BB tentu Anda harus utamakan contactnya banyak dulu, Upload gambar/ foto ke BB kamu dan lakukan promosi dengan memajang foto profilnya berupa gambar produk yang ingin kamu tawarkan, Cantumkan juga ukuran (size), warna, bahan dan harga dengan jelas.

3. Jual di facebook
Jika kamu punya akun facebook, dapat dipergunakan untuk membuat toko online dengan amat gratis.. tis ... tis sekali.., caranya adalah buatlah halaman tersendiri yang bisa kamu dapatkan di menu facebook. Biasanya orang menyebutnya fanpage, nah manfaatkan halaman tersebut menjadi toko online dan segera upload foto dan add sebanyak-banyaknya friend kamu di akun utama fb. Setelah itu tawarkan kepada friend untuk men-like halaman toko online kamu. Atau kalau mau, kamu bisa menggunakan fb ads untuk membantu mempercepat lonjakan like , gunakan saja yang murah dulu, Jika dirasakan bermanfaat maka lanjutkan ke tingkatkan promo yang lebih mahal.

4. Jual di Kaskus
Kaskus merupakan salah satu media indonesia yang sudah terkenal, dan disini kamu bisa mempergunakannya untuk berjualan juga. Cara nya adalah daftarkanlah menjadi kaukuser, setelah itu pilih FJB , nah di sini kamu bisa tuliskan apa yang ingin kamu jual, upload foto-foto , gambar produk, no hp, Pin BB dan lain sebagainya yang bisa digunakan untuk menghubungi kamu. Tapi ingat jangan digunakan untuk menipu karena tidak ada gunanya ya... kata mbah Batavia loh.

5. Jual di Tokopedia
Tokopedia merupakan salah satu toko online yang sedang berkembang dengan pesat. Anda dapat membuka toko online dengan bantuan website tokopedia, gratis tentunya. Caranya daftarkan ke Tokopedia.com, buat toko, buat etalase dan upload gambar atau foto produk yang Anda miliki. Ingat penjualan di sini menggunakan sistem Rekber jadi boleh dikatakan sangat aman dan masyarakat lebih mempercayainya. Jadi jangan ragu untuk dicoba mulai berjualan di sana.

Wokeh, itu saja cara memulai bisnis online tanpa susah payah, mudah-mudahan aja bermanfaat buat kamu, terimakasih sudah membaca tulisan asal jadi ini, salam sukses dari batavia.
Tag : bisnis
Back To Top